Jamaah Haji Tertua Kloter 23 Embarkasi Palembang Berusia 92 Tahun

PALEMBANG - Musim Haji tahun 2023 mempunyai Slogan Haji Ramah Lanjut Usia (Lansia). Jumlah jamaah haji lanjut usia diperkirakan setiap kloter terdapat 30% usia lansia, disebabkan karena dua tahun berturut-turut Indonesia tidak memberangkatkan jamaah haji karena pademi Covid 19.

Pada kloter 23 embarkasi Palembang yang berangkat ke tanah suci tanggal 22 Juni 2023 tepatnya Kamis malam pukul 23.25 wib, berjumlah 272 jamaah.

Menurut ketua kloter 23 embarkasi Palembang Maskut Candranegara, dari 272 calon jamaah haji tersebut terdapat jamaah tertua berusia 92 tahun dari Kabupaten OKU Selatan atas nama Selamat Tarsudi San Mulya.

Selain jamaah tertua terdapat jamaah termuda berusia 22 tahun atas nama Muhammad Ikhwan Alkahfi dari kota Palembang.

Jumlah calon jamaah haji lansia kloter 23 berusia 70 tahun keatas sebanyak 53 orang, terbanyak dari kabupaten OKU Selatan 29 orang.

Dari 272 calon jamaah, terdiri dari laki-laki 124 orang, perempuan 148 orang. Paling banyak berasal dari kota Palembang 121 orang, disusul kedua 64 orang dari kabupaten OKU Selatan, selanjutnya kabupaten OKU Timur 40 orang, kabupaten OKU 23 orang  kota Lubuk Linggau 14 orang, kabupaten Empat Lawang 4 orang, kabupaten Lahat 1 orang dan dari kota Depok Jawa Barat 1 orang.

Kloter 23 Embarkasi Palembang didampingi Tim Petugas Haji Indonesia (TPHI) dipimpin ketua Kloter Maskut Candranegara, petugas Bimbingan Ibadah (Bimbad) Hj. Alia Rahmi Al Syaf, Tim Kesehatan dokter H. Hendra Yanto beserta dua perawat antara lain Ria Nurli dan Hj. Novi Aprilia. (MCN)

Previous article
Next article

Belum ada Komentar

Posting Komentar

Ads Atas Artikel

Ads Tengah Artikel 1

Ads Tengah Artikel 2

Ads Bawah Artikel