BELAJAR TAK KENAL USIA



Jati Agung, Lamsel : Sabtu (30/6/2018) pagi-pagi sudah rapih bersiap berangkat mengikuti test kuliah Strata 2 di kampus yang sebelumnya tidak pernah kebayang di mana lokasinya, yang aku tahu hanya di kecamatan Jati Agung Lampung Selatan, tapi persisnya belum tahu. Dari rumah di Kemiling Bandar Lampung menuju arah Korpri Sukarame, kemudian melewati Kampus ITERA, melewati kolong jembatan jalan Tol Trans Sumater terus menelusuri jalan dua jalur menuju Kota Baru pusat pemerintahan Provinsi Lampung yang akan dipersiapkan sebagai pengganti kantor yang saat ini sudah tidak representatif untuk pusat pemerintahan setingkat provinsi. 

Ditempat test bertemu banyak kawan yang betul-betul baru dikenal saat itu juga. Pertama kali yang diikuti test tertulis kecakapan akademik, lumayan menyita energi dan pikiran namun memgasyikan dengan mengerjakan 96 soal. Selanjutnya mengerjakan soal bahasa Ingris dan bahasa Arab diterjemahkan dalam bahasa Indonesia. Setelah istirahat makan siang dan sholat dilanjutkan tes baca Al Qur'an dan tes  wawancara, kedua materi yang ngetes kawan sendiri, sehingga cukup dengan ngobrol-ngobrol biasa dan diakhiri dengan mengisi berita acara sebagai tanda bukti telah mengikuti proses awal masuk program strata 2.

Kamis (5/7/2018) hari pertama mengikuti pertemuan dengan dosen materi Matrikulasi, hari ini ada 5 matrikulasi dari jam 10.00 wib sampai dengan 16.00 wib. Ambil Program Studi Manajemen Pendidikan Islam masuk di kelas B. Pertemuan kali ini semakin tambah akrab sesama mahasiswa pasca sarjana, sehingga diputuskan untuk dibuat WA  grup  MPI kelas B.

Pertemuan kedua Matrikulasi, Jumat (6/7/2018) banyak mengenal karakter dosen dan kawan sesama mahasiswa, semua dijadikan pengayaan pengalaman pribadi dalam mengawali kuliah di pasca sarjana. Pertemuan ketiga hari sabtu tidak masuk. Pertemuan keempat Minggu (8/7/2018) Ada kuliah Umum yang disampaikan Dr.Mahrus El Mawa, MAg dari Kementrian Agama RI, dengan materi Islam Nusantara.(MCN)


Previous article
Next article

Belum ada Komentar

Posting Komentar

Ads Atas Artikel

Ads Tengah Artikel 1

Ads Tengah Artikel 2

Ads Bawah Artikel